Curhatan soal Hunter x hunter (2011)




Setelah kecanduan Haikyuu, sekarang saya kecanduan juga sama Hunter x Hunter versi remake (kalau yang 2000-an bisa mati bosen saya). Setelah teman saya membangkitkan rasa penasaran untuk nonton animenya, saya malah keterusan setengah mati. Ada banya hal yang pengen saya komen soal HxH ini. Dan yang paling saya sebelin adalah ayah Gon.

Si kampret itu malah ilang-ilangan dan bikin kesel. Saya setuju sama komentar yang bilang bahwa Ging adalah ayah terburuk sepanjang masa. Mungkin rasa bersalah yang ngebuat dia menjauh sedemikian rupa dari Gon. Dan saya merasa dia agak narsistik ya :D karena susah banget kalau dicari dan yakin kalau banyak orang yang nyari dia.

Saya ngerti kalau para hunter zodiak sebel sama dia (walau belum nonton sih, saya baca-baca karena kepo). Yang lebih kaget adalah, kurapika juga Leorio masuk ke dalam elit hunter a.k.a zodiak ini. Wah saya jadi penasaran sama kekuatan Leorio gimana. 

Saking serunya ini anime, saya mendownload 90 episode dengan kuota saya sendiri. Ditambah saya malah mengabaikan laporan kerja praktek :) setiap nonton saya jadi merasa bersalah gimana gitu. Apalagi sebentar lagi UAS, ah timing yang buruk sekali.  

Komentar

Postingan Populer